ColorOS Oppo Sudah Miliki Pengguna Sebanyak 300 Juta User

- Jumat, 5 Juli 2019 | 11:23 WIB
photo/GSMArena
photo/GSMArena

ColorOS adalah sistem operasi modifikasi Android yang dibuat dan dikembangkan oleh Oppo. Saat ini Color OS bisa ditemukan di seluruh produk smartphone Oppo yang tersedia di pasaran saat ini.

Baru-baru ini Oppo juga telah mengumumkan bahwa ColorOS miliknya saat ini telah digunakan oleh 300 juta user di seluruh dunia. Pengguna sistem operasi tersebut diketahui tersebar di lebih dari 30 negara di seluruh dunia.

Pihak Oppo juga mengatakan bahwa 200 juta pengguna ColorOS yang menggunakan browser miliknya yaitu Oppo Browser untuk berselancar di dunia maya. Dikatakan juga bahwa rata-rata penggunaan aplikasi tersebut oleh para pengguna adalah 35 menit sehari.

Apalagi versi terbaru dari ColorOS yaitu versi 6.0 dikabarkan hadir dengan fitur Machine Learning yang memiliki kemampuan untuk mentutup aplikasi dengan sendirinya ketika terjadi masalah terhadap aplikasi tersebut.

Kemudian ColorOS 6.0 ini juga telah dirancang untuk smartphone-smartphone Oppo yang saat ini kebanyakan sudah memiliki desain yang bezel-less sehingga terlihat lebih bagus dan rapi.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X