4 Chipset Terbaik untuk Smartphone Tahun 2022, Siapa yang Memimpin?

- Selasa, 25 Oktober 2022 | 15:19 WIB
Ilustrasi chipset (freepik.com)
Ilustrasi chipset (freepik.com)

Salah satu komponen penting yang ada di smartphone adalah prosessor atau System on Chip. Prosesor menjadi otak smartphone yang menentukan kinerja ponsel tersebut. 

Sistem yang dikenal dengan sebutan chipset ini sering menjadi pertimbangan utama dalam membeli smartphone. 

Untuk itu, kamu perlu mengetahui apa saja chipset terbaik tahun 2022 ini yang dapat kamu pakai, dilansir dari arenadigital.id. 

1. A16 Bionic

-
Ilustrasi chipset A16 Bionic (notebookcheck.net)

Dalam urutan chipset terbaik pertama adalah A16 Bionic. Chipset ini mengisi iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. 

Apple A16 Bionic membawa peningkatan berupa kemampuan komputasi dan pemrosesan data yang lebih cepat, kemampuan pengolah grafis yang lebih baik, dan bandwith memory yang lebih besar. 

2. Dimensity 9000+ 

-
Ilustrasi chipset Dimensity 9000+ (notebookcheck.net)

Chipset terbaik lainnya adalah Dimensity 9000+. Prosessor ini mengalami peningkatan kinerja CPU dan performa grafi yang dapat ditingkatkan hingga 10 persen. 

3. Snapdragon 8+ Gen 1 

-
Ilustrasi Chip Snapdragon 8 Gen 1 (Qualcomm)

Chipset terbaik milik Qualcomm ini menawarkan performa mesin yang sangat tinggi dan efesien, Snapdragon 8+ Gen 1 banyak digunakan di merek smartphone khusus gaming. 

Sebagai chipset kelas flagship, Snapdragon 8+ Gen 1 tentu sudah mendukung jaringan 5G, bluetooth 5.3, dan mendukung WiFi 6. 

4. Exynos 2200

-
Ilustrasi chipset Exynos 2200 (notebookcheck.net)

Exynos merupakan hasil kerja sama antara Samsung dan AMD yang digunakan alam Samsung Galaxy S22 series: Galaxy S22, Galaxy S22+, dan Galaxy S22 Ultra.

Exynos 2200 tampil lebih baik sektor kecepatan CPU dan daya tahan baterai dibandingkan chipset terbaru dari Qualcomm tersebut.

Nah, itulah beberapa daftar chipset terbaik tahun 2022 ini yang dapat menjadi pertimbangan kamu untuk membeli smartphone. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X