Tampilan Twitter Kini Mirip TikTok! Pengguna Bisa Geser Tombol "Following" dan "For You"

- Rabu, 11 Januari 2023 | 22:00 WIB
Logo Twitter Support. (Twitter/@TwitterSupport)
Logo Twitter Support. (Twitter/@TwitterSupport)

Twitter mengungkapkan bahwa saat ini mereka menyediakan tab “Following” dan “For You” di beranda untuk menggantikan tab “Beranda” dan “Terbaru” yang tersemat di bagian atas. 

Twitter meluncurkan UI (user interface) yang hampir mirip dengan aplikasi TikTok, yang sudah dijanjikan oleh CEO Twitter yaitu Elon Musk. Meski begitu, tampilan UI Twitter terbaru saat ini hanya bisa dinikmati oleh pengguna iOS saja.

Lewat cuitan akun resmi @TwittterSupport, Twitter mengumumkan bahwa pengguna iOS dapat menggesek antar tab untuk melihat cuitan yang direkomendasikan “Following” (diikuti)  atau “For You” (untuk anda).

Baca Juga: Dikeluhkan Selebriti, Instagram Rombak Lagi Tampilan Navigasinya Bulan Depan

“Melihat cuitan yang ingin Anda lihat Mulai hari ini di iOS, gesek di antara tab untuk melihat Tweet yang direkomendasikan "For You" atau cuitan dari akun yang Anda "Following",” cuit akun resmi Twitter Support yang Indozone lihat, Rabu (11/1/2023).

“Tab "For You" dan "Following" menggantikan "Beranda" dan "Terbaru" dan akan disematkan di bagian atas garis waktu Anda sehingga Anda dapat dengan mudah beralih di antaranya. Gesek untuk mengganti garis waktu alih-alih mengetuk ikon,” lanjut cuitnya.

-

Tampilan baru "Following" dan "For You" di aplikasi Twitter. (INDOZONE/Mufti Budiman)

Baca Juga: Fitur Twitter Blue di Jepang Nggak Banyak Dipakai, Ekspektasi Elon Musk Gagal Terwujud

Twitter juga belum mengkonfirmasi kapan UI terbaru ini akan diluncurkan ke pengguna Android. Tampaknya peluncuran UI baru ini akan hadir ke setiap smartphone secara bertahap.

Musk telah mengumumkan bahwa desain baru tersebut merupakan bagian dari perombakan Twitter yang lebih besar.

Penulis: Mufti Muhammad Budiman

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X