Sejarah Baru Dibuat oleh SpaceX, Lakukan Penerbangan Antariksa dengan Warga Sipil

- Kamis, 16 September 2021 | 19:25 WIB
Empat astronot sipil yang terbang ke luar angkasa. (Photo/SpaceX)
Empat astronot sipil yang terbang ke luar angkasa. (Photo/SpaceX)

SpaceX yang merupakan perusahaan teknologi belum lama ini membuat sejarah baru karena telah melepas landaskan Falcon 9 dari Kennedy Space Center di Florida.

Namun, sejarah baru tersebut ternyata karena SpaceX menerbangkan astronot yang tidak biasa, yakni mereka adalah seorang warga sipil yang bukan astronot ahli.

-
(Photo/SpaceX)

Keempat warga sipil itu adalah seorang pengusaha miliarder, yakni Jared Isaacman, Hayley Arceneaux, Dr. Sian Proctor, Chris Sembroki. Mereka menjadi empat warga sipil yang bukan belajar tentang astronot menjadi bagian dari penerbangan ke luar angkasa.

Jared Isaacman

-
Jared Isaacman. (Photo/SpaceX)

Jared Isaacman adalah seorang yang berusia 38 tahun dan anak putus sekolah menengah. Namun, dia adalah pendiri dari Shift4 Payments, sebuah layanan untuk memproses pembayaran dengan cepat.

Hayley Arceneaux

-
Hayley Arceneaux. (Photo/SpaceX)

Hayley Arceneaux adalah sosok yang mengumpulkan uang untuk Jude's Children's Research Hospital dan merupakan seorang penderita kanker. Ia merupakan wanita yang berusia 29 tahun dan menjadi orang Amerika Termuda yang akan berada di orbit Bumi.

Baca juga: Ingatkan Pakai Masker dengan Menari, Influencer Cantik Ini Malah Diamankan Polisi

Dr. Sian Proctor

-
Dr. Sian Proctor. (PhotoSpaceX)

Dr. Sian Proctor adalah seorang wanita kulit hitam pertama yang akan mengemudikan sebuah pesawat ruang angkasa di geoscientist. Ia juga merupakan wanita Afrika-Amerika keempat yang akan terbang ke luar angkasa. Meski telah berusia 51 tahun, ia telah menjadi astronot di NASA pada 2009.

Chris Sembroki

-
Chris Sembroki. (Photo/SpaceX)

Chris Sembroki adalah veteran angkatan udara Amerika yang berusia 42 tahun dan seorang insinyur. Dalam penerbangan ini, dia juga salah satu dari 'non astronot' yang ikut penerbangan awak ke luar angkasa.

Meski demikian, masih belum diketahui berapa biaya misi dan biaya yang diumumkan oleh SpaceX untuk menerbangkan keempat warga sipil tersebut. Namun, tiga kru miliarder yang dipilih melalui kompetisi itu telah direkam dalam sebuah video dokumenter di Netflix.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X