Wah! Apple Ternyata Miliki Tim Khusus untuk Pengembangan Satelit

- Rabu, 25 Desember 2019 | 11:47 WIB
photo/Unsplash/SpaceX
photo/Unsplash/SpaceX

Apple saat ini dikenal sebagai salah satu perusahaan teknologi yang memproduksi smartphone, komputer, laptop, dan juga tablet. Namun ternyata Apple memiliki sebuah tim khusus di perusahaan mereka.

Diketahui bahwa tim khusus tersebut ditugaskan untuk meneliti dan mengembangkan satelit. Nantinya satelit tersebut akan digunakan sebagai penunjang fitur dan fungsi untuk perangkat-perangkat buatannya.

Pihak Apple sendiri mengatakan bahwa proyek pengembangan satelit tersebut saat ini masih berada di tahap awal dan akan diluncurkan lima tahun mendatang. Saat ini mereka masih fokus untuk mengembangkan satelit tersebut agar bekerja dengan baik.

Namun sampai saat ini belum diketahui jelas maksud Apple untuk meluncurkan satelit buatannya sendiri ke luar angkasa. Banyak yang mengatakan bahwa satelit tersebut nantinya akan digunakan untuk meningkatkan layanan peta dan pelacakan lokasi pengguna produk Apple.

Selain itu tim khusus yang dibentuk oleh Apple ini juga dianggotai oleh orang-orang yang cukup berpengalaman. Diketahui bahwa tim ini dipimpin oleh seorang insinyur dirgantara bernama Michael Trela dan juga Jogn Fenwick.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X