Pencipta Bahasa Pemrograman Python Resmi Pensiun

- Senin, 4 November 2019 | 15:22 WIB
photo/Github/Python
photo/Github/Python

Python saat ini menjadi salah satu bahasa pemrograman yang banyak digunakan oleh programmer di seluruh dunia. Pasalnya bahasa Python hadir dengan syntax yang lebih mudah dari bahasa pemrograman lainnya.

Diketahui bahwa Python diperkenalkan pertama kali pada tahun 1991 lalu oleh seorang pria bernama Guido van Rossum. Baru saja dikabarkan bahwa Guido van Rossum telah resmi pensiun.

Namun Guido bukan pensiun dari jabatannya sebagai petinggi di Python, ia justru diketahui telah meninggalkan posisinya di perusahaan cloud storage terkenal yaitu Dropbox.

-
photo/TryToProgram

Ya, Guido van Rossum diketahui bekerja untuk Dropbox pada saat ia menciptakan bahasa pemrograman Python. Diketahui bahwa layanan Dropbox sendiri kini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman Python.

Bahkan CEO dari Dropbox, Drew Houston mengatakan bahwa menggunakan Python di dalam layanan cloud storage miliknya sangat berguna dan juga mudah untuk digunakan dan dikembangkan kembali.

"Apa yang saya suka tentang Python adalah sifatnya yang intuitif dan dirancang dengan bagus. Semua atribut di Python ini menginspirasi saya dan co-founder (Arash) untuk memikirkan desain dari layanan Dropbox" ucap Drew.

Guido diketahui telah bergabung dengan Python selama kurang lebih 6,5 tahun dan dipercaya oleh sang CEO untuk menjadi pembicara di acara-acara yang diselenggarakan oleh Dropbox.

"Dropbox adalah perusahaan yang dimana semua karyawan menulis kode dengan Python" ucap Guido.

Terima kasih Guido karena telah menciptakan sebuah bahasa pemrograman yang mudah untuk digunakan. print("thank you!") 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X