Pemilik Aplikasi TikTok Akan Membuat Layanan Streaming Pesaing Spotify

- Rabu, 22 Mei 2019 | 09:43 WIB
photo/caixinglobal
photo/caixinglobal

Induk dari perusahaan Tik Tok, yaitu ByteDance dikabarkan akan membuat sebuah layanan streaming musik yang akan menjadi pesaing Spotify. Layanan tersebut dikatakan akan menyasar kepada pengguna yang ada di negara-negara berkembang.

Memang saat ini masih belum diketahui pasti mengenai nama aplikasi streaming musik dari ByteDance tersebut. Namun mereka memastikan nama aplikasi tersebut tidak menggunakan unsur Tik Tok.

ByteDance sendiri mengatakan bahwa mereka akan mengincar para pengguna Spotify yang ada di negara berkembang terutama di India, yang merupakan pasar terbesar mereka untuk menggunakan layanan streaming music miliknya nanti.

Belum lama ini juga ada kabar kalau ByteDance juga tengah membuat pesaing dari aplikasi sosial media WeChat di China. Aplikasi yang bernama Feiliao tersebut akan tersedia dalam waktu dekat untuk platform iOS dan Android.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X