Beginilah Cara Kerja Dari Teknologi Filter AR di Smartphone

- Rabu, 16 Oktober 2019 | 20:20 WIB
photo/Instagram/i_am_artificialintelligence
photo/Instagram/i_am_artificialintelligence

Siapa sih yang tidak tahu fitur filter AR (Augmented Reality) yang terdapat di aplikasi Instagram dan juga Snapchat. Fitur tersebut dibuat dengan menggunakan teknologi Artificial Intelligence (AI) untuk mendeteksi wajah pengguna.

Bahkan penggunaan Augmented Reality tak hanya untuk sekedar filter saja. Diketahui bahwa teknologi tersebut juga dapat digunakan untuk layanan Telehealth, Driver monitoring, dan juga Skin Analysis.

Namun apakah kamu tahu bagaimana teknologi Augmented Reality tersebut bekerja? Baru-baru ini akun Instagram @i_am_artificialintelligence mengunggah sebuah video yang memperlihatkan sebuah program Augmented Reality bernama AlgoFace yang dapat melacak wajah pengguna.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by I am Artificial Intelligence (@i_am_artificialintelligence) on

Dari video tersebut, terlihat bahwa program AlgoFace akan membuat beberapa titik di bagian luar wajah, alis, mata, hidung, dan juga mulut.

Nantinya titik-titik tersebut akan mengikuti seluruh gerakan dari pengguna dan titik tersebut akhirnya dapat digunakan sebagai acuan tracking untuk memasukkan filter dan lain-lain.

Bahkan program AlgoFace ini dikatakan memiliki kemampuan untuk mendeteksi kelopak mata dan juga mulut. Program ini bisa dibilang hampir mirip dengan teknologi AR yang digunakan oleh Instagram dan juga Snapchat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X