Vivo Akan Hadirkan Smartphone Dengan Chipset Exynos 980 Tahun Ini

- Selasa, 24 September 2019 | 20:20 WIB
photo/GSMArena
photo/GSMArena

Samsung belum lama ini telah meluncurkan chipset Exynos terbarunya yang bernama Exynos 980. Chipset tersebut diketahui sudah mendukung jaringan 5G dan dikhususkan untuk smartphone-smartphone mid-end di akhir tahun ini dan juga tahun depan.

Wakil Presiden dari Vivo, Hu Baishan baru saja mengumumkan bahwa mereka akan segera menghadirkan sebuah smartphone mid-end baru yang bakal menggunakan chipset Exynos 980 buatan Samsung tersebut. Bahkan smartphone tersebut akan diluncurkan tahun ini.

Tentunya hal tersebut cukup menghebohkan para pecinta gadget, pasalnya jika benar-benar diluncurkan tahun ini, maka smartphone Vivo tersebut akan menjadi smartphone mid-end pertama dengan dukungan jaringan 5G.

-
photo/GSMArena

Namun Hu Baishan tidak memberikan informasi lebih lanjut tentang smartphone tersebut baik dari namanya dan juga tanggal perilisan pasti dari smartphone itu.

Sekedar informasi, chipset Exynos 980 buatan Samsung sendiri merupakan chipset yang diproduksi dengan menggunakan fabrikasi 8nm. Selain itu chipset ini juga memiliki dukungan resolusi sebesar 2960 x 1440 piksel, kamera hingga 108MP, dan tentunya dukungan jaringan 5G.

Belum diketahui apakah ada vendor lain selain Vivo yang juga akan menggunakan chipset Exynos 980 tersebut di smartphone mereka. Mungkin nantinya Qualcomm juga akan menghadirkan chipset mid-end yang sudah mendukung jaringan 5G di tahun 2020 mendatang.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X