Tips dari Google agar Tidak Terjebak Keramaian di Mall di Akhir Tahun

- Sabtu, 21 Desember 2019 | 23:01 WIB
Ilustrasi/ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah/Andreas Fitri Atmoko
Ilustrasi/ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah/Andreas Fitri Atmoko

Tidak terasa tahun 2019 sudah akan usai, yang artinya liburan sudah di depan mata. Kalau kamu merupakan masyarakat ibu kota DKI Jakarta, mungkin akan bepergian ke luar kota untuk liburan.

Bisa juga menghabiskan liburan dengan berbelanja di mall jelang Natal dan tahun baru. Hal ini pastinya akan berujung pada keramaian di satu titik.

Google Maps pun memberikan kiat khusus kapan waktu yang tepat untuk berkunjung ke mall. Menurut Google Maps, waktu terbaik untuk mengunjungi pusat perbelanjaan di Jakarta adalah sehari sebelum Natal sekitar jam 10 pagi.

Kamu juga disarankan menghindari hari sebelum malam Natal jam 1 siang, karena cenderung paling ramai. Jika kamu ingin menonton film di bioskop, datanglah ke mall sehari sebelum Natal pada pukul 11.00.

Jangan baru datang pada pukul 16.00, karena ini adalah jam-jam ramai. Untuk mall di DKI Jakarta yang menjadi tujuan favorit selama tahun 2019 ini adalah Lippo Mall Puri, Central Park, dan Kota Kasablanka.

Sementara untuk kategori lainnya seperti tempat atraksi yang paling banyak dicari, adalah Taman Mini Indonesia Indah (TMII), lalu disusul dengan Kebun Binatang Ragunan dan juga Monumen Nasional (Monas).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X