Rilis Tahun Depan, Samsung Galaxy S11 Diprediksi Punya 3 Ukuran

- Minggu, 10 November 2019 | 18:04 WIB
Photo/Pexels/Omar Markhieh/Ilustrasi
Photo/Pexels/Omar Markhieh/Ilustrasi

Menyambut tahun baru 2020 yang tinggal beberapa bulan lagi, Samsung sudah mulai ancang-ancang dengan bersiap untuk merilis Samsung Galaxy S11.

Samsung diperkirakan akan meluncurkan Galaxy S11 dalam tiga ukuran.

Prediksi tersebut datang dari sebuah unggahan akun yang terkenal sebagai penguak perangkat yang akan hadir yaitu @evleaks milik Evan Blass.

Dikutip dari GSM Arena, Minggu, Samsung Galaxy S11 akan hadir dengan ukuran 6,2 inci atau mungkin 6,4 inci.

Jika tetap pada konvensi penamaan perangkat Samsung saat ini, perangkat tersebut akan menjadi Galaxy S11e.

Selanjutnya, Galaxy S11 diperkirakan akan hadir dengan layar 6,7 inci. Sedangkan ukuran terakhir adalah 6,9 inci yang akan menjadi ukuran untuk model Galaxy S11+.

Bocoran mengenai kamera Samsung Galaxy S11 yang menggunakan sensor 108 MP ini terungkap oleh seorang leaker bernama Ice Universe.

Galaxy S11 diprediksi akan ditenagai prosesor Exynos 9830 atau Snapdragon 865. Jenis prosesor itu tergantung pada negara di mana perangkat tersebut diluncurkan.

Samsung Galaxy S11 diharapkan akan meluncur pertengahan hingga akhir Februari 2020.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X