Fitur Baru Skype Memungkinkan Pengguna di AS Panggil 911 Lewat Komputer

- Senin, 21 Februari 2022 | 12:47 WIB
Ilustrasi aplikasi panggilan video, Skype. (REUTERS/Dado Ruvic)
Ilustrasi aplikasi panggilan video, Skype. (REUTERS/Dado Ruvic)

Aplikasi panggilan video, Skype menghadirkan fitur baru untuk penggunanya di Amerika Serikat. Kini, Skype bisa menghubungi nomor darurat 911 melalui komputer di rumah mereka.

Microsoft selaku pemilik aplikasi ini telah melakukan pembaruan dan perbaikan bug serta peningkatan stabilitas  pada Skype versi 8.80.

Salah satu pembaruan yang dihadirkan yakni bisa melakukan panggilan darurat 911 lewat komputer. Tak cuma itu, Skype juga dapat membagikan lokasi pengguna dengan layanan darurat jika diperlukan.

Baca Juga: Jadi Pembeda, Twitter Beri Label pada Akun Bot

Selain di Amerika Serikat, panggilan darurat melalui Skype saat ini hanya tersedia di Australia, Denmark, Finlandia, dan Inggris, sebagaimana dikutip dari The Verge pada Senin (21/2/2022).

Tapi sayangnya, masih ada keterbatasan dalam melakukan panggilan 911. Skype memperingatkan bahwa pengoperasian layanan tersebut tidak akan sama seperti panggilan telepon biasa.

Pada Skype 8.80, pengguna juga bisa meninggalkan pesan suara selama lima menit. Sebelumnya, panggilan suara hanya dapat dilakukan dengan durasi dua menit.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X