Facebook Hapus 200 Akun yang Terkait dengan Kelompok Rasisme!

- Minggu, 14 Juni 2020 | 11:32 WIB
Ilustrasi logo Facebook dilihat dari kaca pembesar (photo/REUTERS/Dado Ruvic)
Ilustrasi logo Facebook dilihat dari kaca pembesar (photo/REUTERS/Dado Ruvic)

Perusahaan sosial media seperti Facebook, Twitter, dan juga Instagram kini tengah berupaya agar terus memberantas kelompok-kelompok rasisme yang ada di platform sosial media miliknya.

Apalagi kasus kematian George Floyd oleh seorang polisi di Minnesota beberapa waktu yang lalu telah membuat kondisi di Amerika Serikat menjadi tidak kondusif akibat banyaknya pendemo yang meminta keadilan kepada pemerintah Amerika Serikat.

Hal tersebut membuat Facebook pun semakin serius untuk memonitor akun pengguna yang mengunggah konten berbau rasisme dan mengundang orang untuk menghadiri protes.

Baru-baru ini Facebook dikabarkan telah berhasil memusnahkan 200 akun yang diduga merupakan kelompok rasisme yang kerap mengunggah konten berbau rasis di platform miliknya.

Bahkan sumber Facebook mengatakan bahwa kelompok ini juga berencana untuk mengikuti aksi dengan membawa senjata tajam. Maka dari itulah pihaknya pun langsung memusnahkan akun tersebut tanpa ampun.

Namun pihak Facebook tidak memberitahu terkait lokasi para pengguna Facebook yang akunnya kini sudah dihapus, dan belum diketahui apa langkah yang diambil Facebook setelah mereka menghapus akun tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X