3 Cara Cek Nomor Telkomsel melalui Dial Up, Aplikasi, dan Call Center

- Rabu, 8 Juli 2020 | 15:53 WIB
Telkomsel (telkomsel.com)
Telkomsel (telkomsel.com)

Bagi kamu yang baru membeli kartu perdana Telkomsel, biasanya akan langsung mengecek nomor Telkomsel yang digunakan saat itu.

Nah, cara cek nomor Telkomsel -baik kartu Halo, AS, simPATI, atau Loop- tidaklah sulit. Kamu hanya perlu melakukan beberapa tahapan untuk cek nomor Telkomsel tanpa ribet.

Cara Cek Nomor Telkomsel dengan Berbagai Perangkat

Cek nomor Telkomsel dapat dilakukan melalui Dial Up, aplikasi MyTelkomsel, ataupun dari bantuan operator Telkomsel dengan menghubungi nomor Call Center.

Bagaimana langkah-langkah selengkapnya? Berikut ini cara cek nomor Telkomsel dengan berbagai perangkat, baik untuk kartu Halo, AS, simPATI, maupun Loop.

1. Cek Nomor Telkomsel dengan Dial Up

-
Telkomsel (telkomsel.com)

Cara cek nomor Telkomsel paling mudah yaitu lewat ponsel dengan menghubungi nomor Dial Up atau kode UMB *808#. Setelah itu, silahkan langsung tekan tombol panggil atau logo telepon di layar.

Nantinya, panggilan tersebut akan menampilkan pop up pada layar ponsel, bertuliskan nomor Telkomsel kamu yang digunakan saat itu.

Informasi nomor Telkomsel tersebut dapat kamu tulis di kertas atau langsung di-screenshot agar tersimpan di galeri smartphone kamu.

Pihak Telkomsel juga akan mengirimi kamu pesan/SMS otomatis berisi informasi nomor ponsel kamu. Hanya saja, khusus pelanggan prabayar Telkomsel layanan SMS otomatis akan dikenai biaya Rp55 per SMS.

2. Cek Nomor Telkomsel dengan Aplikasi MyTelkomsel

-
Aplikasi MyTelkomsel (Twitter/@Telkomsel)

Selanjutnya, cara cek nomor Telkomsel secara online dengan mudah bisa melalui aplikasi MyTelkomsel.

Cara ini akan membantu kamu mengetahui informasi tentang kartu Telkomsel yang digunakan saat ini, mulai dari informasi nomor, jumlah poin, dan jumlah pulsa.

Namun, terlebih dahulu kamu tentu harus mengunduh aplikasi MyTelkomsel di Google Play Store (Android) atau App Store (iOS).

Setelah di-install, kamu bisa langsung mendaftarkan nomor Telkomsel kamu di aplikasi ini, maksimal lima nomor dalam satu akun MyTelkomsel.

Layanan aplikasi MyTelkomsel dapat digunakan untuk semua pengguna provider Telkomsel, mulai dari kartu simPATI, AS, Loop, hingga kartu Halo. Untuk cara menggunakannya, sebagai berikut:

  • Pertama, download aplikasi MyTelkomsel di Google Play Store atau App Store terlebih dahulu.
  • Buka aplikasi MyTelkomsel, lalu daftarkan nomor Telkomsel kamu secara langsung jika memang sudah menggunakan kartu provider Telkomsel.
  • Setelah berhasil mendaftar, segera login ke dalam aplikasi.
  • Di bagian 'Beranda' atau 'Home', informasi dasar terkait nama pengguna, nomor Telkomsel pengguna, jumlah poin, jumlah pulsa, hingga jumlah kuota internet akan langsung terlihat.
  • Apabila ingin mengetahui fitur menarik lainnya pada aplikasi MyTelkomsel, ketik logo menu berupa ikon garis tiga pada pojok kiri atas aplikasi. Lalu, pilih fitur yang diinginkan.
     

3. Cek Nomor Telkomsel dengan Bantuan Operator (Call Center)

-
Ilustrasi seseorang menelepon (Unsplash/@hazardos)

Selain dengan cara-cara di atas, kamu juga bisa meminta bantuan operator atau menghubungi Call Center untuk mengecek nomor Telkomsel sendiri.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X