Pengguna WhatsApp Panik karena Sejumlah Fitur Mendadak Tak Aktif

- Sabtu, 20 Juni 2020 | 12:52 WIB
Ilustrasi WhatsApp (REUTERS/Rupak De Chowdhuri)
Ilustrasi WhatsApp (REUTERS/Rupak De Chowdhuri)

Sejumlah pengguna WhatsApp mengeluh mengalami gangguan. Tidak hanya di Indonesia, gangguan juga dialami oleh pengguna di Eropa, India, dan belahan dunia lainnya.

Mayoritas masalah yang terjadi adalah fitur last seen tidak terlihat, dan ada juga yang menyebut fitur online menghilang. Ada pula pengguna mengaku centang biru sebagai tanda pesan sudah dibaca, mendadak tidak aktif.

Pengguna lain melaporkan fitur "typing" atau mengetik pesan dan settingan privasi bermasalah. Isu yang cukup banyak ini membuat netizen ramai-ramai mengeluh di media sosial, terutama Twitter.

Alhasil, WhatsApp menjadi trending di Twitter. Banyak asumsi belum pasti dikemukakan terkait gangguan WhatsApp ini.

"Banyak sekali user WhatsApp panik karena WhatsApp menghilangkan fitur online, last seen dan typing. Mereka pikir ini adalah serangan siber dari China," tulis netizen di India yang sedang berkonflik dengan Tiongkok.

"Kekagetan melanda dunia karena di WhatsApp tidak bisa terlihat lagi online dan typing," tambah netizen lain.

Saat ini, gangguan tersebut dilaporkan sudah mulai diperbaiki. Namun, belum ada tanggapan dari pihak WhatsApp atau Facebook mengenai penyebab gangguan ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X