Pocophone Siapkan 3 Smartphone Baru di Tahun Ini

- Kamis, 23 Januari 2020 | 11:29 WIB
Xiaomi Pocophone F1 (photo/TheVerge/Amelia Holowaty Krales)
Xiaomi Pocophone F1 (photo/TheVerge/Amelia Holowaty Krales)

Pocophone baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka sudah resmi menjadi sebuah brand yang independen. Sebelumnya Pocophone sendiri dikenal sebagai sub-brand dari Xiaomi yang baru merilis satu model smartphone saja.

Namun di tahun 2020 ini, Pocophone diketahui akan meluncurkan tiga model smartphone baru. Informasi tersebut diungkapkan oleh akun YouTube RevAtlas beberapa waktu yang lalu.

Dikatakan bahwa ketiga smartphone tersebut masih memiliki desain yang cukup mirip dengan smartphone Redmi K30. Hanya saja belum diketahui spesifikasi yang dihadirkan di tiga smartphone tersebut.

-
Xiaomi Pocophone F1 (photo/TheVerge/Amelia Holowaty Krales)

Namun diketahui bahwa nama salah satu dari tiga model smartphone Pocophone tersebut adalah Pocophone F2 Lite. Model tersebut diketahui akan menjadi varian termurah dari seri Pocophone F2 yang dirilis nanti.

Berarti satu model Pocophone F2 lain yang akan dirilis menjadi varian tertinggi dengan spesifikasi yang cukup gahar. Mungkin saja nama dari model tersebut adalah Pocophone F2 Pro atau Pocophone F2 Plus.

Sebelumnya Head of Pocophone Global, Alvin Tse mengungkapkan bahwa pihaknya akan segera menghadirkan kejutan menarik di tahun 2020 ini. Maka dari itulah mungkin kejutan yang dimaksud tersebut adalah kehadiran tiga model smartphone ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X