Xiaomi Umumkan Robot Pintar CyberDog, Ingin Saingi Spot Milik Boston Dynamics?

- Rabu, 11 Agustus 2021 | 09:10 WIB
Tampilan robot pintar buatan Xiaomi bernama CyberDog (photo/Xiaomi)
Tampilan robot pintar buatan Xiaomi bernama CyberDog (photo/Xiaomi)

Raksasa teknologi asal China, Xiaomi baru saja mengumumkan sebuah kejutan kepada para fansnya. Bagaimana tidak mereka memperkenalkan sebuah robot empat kaki bernama CyberDog.

Robot pintar tersebut diketahui hadir dengan konsep yang kurang lebih sama dengan robot Spot besutan Boston Dynamics.

CyberDog terlihat menggunakan empat kaki yang serupa dengan Spot serta kehadiran kamera serta beberapa sensor di bagian depannya.

Hal yang membedakan CyberDog dengan Spot adalah dari warna dan desainnya. Dimana CyberDog memiliki warna hitam dan menggunakan desain yang tak terlalu kaku seperti Spot yang berbentuk persegi panjang saja.

Melalui press release-nya, Xiaomi mengatakan bahwa pihaknya akan menghadirkan CyberDog sebagai robot pintar open-source sehingga nantinya pemilik robot ini bisa mengeksplorasi banyak hal yang bisa dilakukan oleh robot ini sesuai dengan kebutuhan.

Selain itu robot tersebut diklaim bisa melakukan beberapa hal mulai dari backflips, berjalan, berlari hingga kecepatan 3,2 meter per detik. Semua hal itu dicapai berkat penggunaan platform Jetson Xavier AI besutan Nvidia yang dipadukan dengan sensor GPS, lensa fisheye, dan sensor RealSense D450 dari Intel.

-
Fitur-fitur utama dari robot pintar Xiaomi CyberDog (photo/Xiaomi)

Xiaomi juga hanya akan memproduksi 1.000 unit dari robot CyberDog dan ditujukan kepada para insinyur, fans Xiaomi, dan juga penggemar robot.

Sementara untuk harganya sendiri, robot CyberDog besutan Xiaomi dibanderol sebesar US$1.540 atau setara dengan Rp22 jutaan, jauh lebih murah jika dibandingkan dengan robot Spot yang dibanderol dengan harga Rp1 miliaran.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X