6 Ponsel Jadul Paling Hits di Zamannya!

- Selasa, 19 November 2019 | 15:14 WIB
Ilustrasi. (Pixabay)
Ilustrasi. (Pixabay)

Kini telepon genggam memang sudah jadi kebutuhan buat banyak orang, dari yang dewasa sampai anak-anak sudah enggak asing sama benda satu ini.

Di era secanggih sekarang, istilah telepon genggam digantikan dengan telepon cerdas atau smartphone. Smartphone bisa melakukan panggilan seperti telepon genggam, tetapi telepon genggam tidak memiliki sentuhan 'cerdas' seperti smartphone! Karena di dalam smartphone banyak fitur canggih yang membantu banyak orang.

Nah, buat para milenial, sebelum smartphone bertebaran, masih inget enggak sama sama telepon genggam dulu yang hits banget di zamannya? Meski fitur yang ditawarkan begitu terbatas, tetapi bentuk-bentuknya sangat beragam dan unik lho! Nostalgia sama mereka yuk! Berikut Indozone rangkum, 6 ponsel jadul paling hits yang #KAMUHARUSTAU.

Nokia 5110

Bentuk telepon genggam yang satu ini pasti begitu membekas deh! Karena bentuknya yang besar dengan antena di atasnya. Ponsel ini dirilis pertama kali tahun 1998.

-
(Wikipedia)

 

Ponsel ini juga menjadi yang pertama memiliki fitur permainan 'Snake'. Kamu tau enggak? Telepon genggam ini kokoh dan kuat banget lho!

Ericsson T28

Telepon genggam besutan Ericsson ini juga menjadi salah satu ponsel yang ikonik di zamannya. T28 adalah ponsel paling ringan dan tertipis pada saat itu, dengan berat hanya 83 gram.

-
(Wikipedia)

 

Telepon genggam ini mempunyai penutup di bagian keypad dan antena eksternal di bagian atas. Kamu pernah pakai ponsel ini enggak guys?

Nokia 2300

Remaja pada zamannya sangat mengidolakan telepon genggam satu ini. Ponsel keluaran Nokia tipe 2300 yang dirilis pada tahun 2003.

-
(Wikipedia)

 

Bentuk ponsel ini lebih ramping dan modern. Telepon genggam ini juga telah memiliki fitur radio fm-nya lho!

Nokia N-Gage

Buat gamer sejati pasti tau dong Nokia N-Gage. Saat itu, N-Gage berusaha memikat gamer dari Game Boy Advance dengan memasukkan fungsi telepon. Namun, tidak berhasil, karena tombol yang dirancang untuk telepon, tidak cocok untuk bermain game.

-
(Wikipedia)

 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X