20 Juta Data Pengguna Layanan VPN Gratis Ini Bocor di Internet, Waduh!

- Selasa, 21 Juli 2020 | 11:15 WIB
Ilustrasi aplikasi VPN di smartphone (photo/Dan Nelson)
Ilustrasi aplikasi VPN di smartphone (photo/Dan Nelson)

Saat ini terdapat banyak sekali layanan VPN (Virtual Private Network) yang tersedia. Banyak di antaranya hadir secara gratis meskipun keamanan pengguna layanan tersebut tidak terlalu terjamin.

Baru-baru ini peneliti keamanan dari VPNMentor telah menemukan bahwa terdapat sebuah server layanan VPN yang berhasil bocor ke publik. Bahkan server tersebut digunakan oleh 7 aplikasi VPN Gratis dengan total pengguna mencapai 20 juta users.

Parahnya, data yang bocor tersebut berisikan alamat pengguna, kata sandi akun VPN, dan aktivitas online dari pengguna yang disimpan di log server tersebut. Tentunya kebocoran data ini sangat berbahaya jika sampai jatuh di tangan orang jahat.

-
Ilustrasi aplikasi VPN di smartphone (photo/Unsplash/Markus Spiske)

Kesalahan yang dilakukan oleh 7 aplikasi VPN gratis tersebut adalah mereka menyimpan data PPI atau Personally Identifiable Information para pengguna dalam server tersebut. Seharusnya data PPI tak bisa disimpan ke dalam server dengan keamanan rendah.

Tanpa banyak basa-basi lagi, berikut ini adalah daftar 7 aplikasi VPN Gratis yang dilaporkan membocorkan data para penggunanya, jika kalian menginstall salah satu aplikasi tersebut, disarankan untuk langsung berhenti menggunakannya.

  1. UFO VPN
  2. FAST VPN
  3. Free VPN
  4. Super VPN
  5. Flash VPN
  6. Safe VPN
  7. Rabbit VPN

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X