Microsoft Tawarkan Diskon 50% untuk Para Pengguna Office Bajakan!

- Minggu, 12 Desember 2021 | 09:30 WIB
Ilustrasi tampilan aplikasi Microsoft Office terbaru (photo/Microsoft)
Ilustrasi tampilan aplikasi Microsoft Office terbaru (photo/Microsoft)

Microsoft baru-baru ini melakukan langkah yang cukup berani untuk memberantas pengguna Office bajakan di seluruh dunia. Pasalnya pihaknya memberikan tawaran diskon 50 persen kepada 'pengguna ilegal' tersebut.

Microsoft tampaknya sadar bahwa saat ini ada banyak pengguna PC dan laptop yang menggunakan aplikasi Office bajakan. Namun untuk mencegah perangkat para pengguna terancam keamanannya, Microsoft memberi penawaran khusus tersebut.

Dikutip dari The Verge, Microsoft mengatakan bahwa penggunaan aplikasi bajakan dapat membuat perangkat PC menjadi rentan terkena ancaman keamanan seperti virus, malware, data yang corrupt atau tiba-tiba hilang, dan lainnya.

Alhasil Microsoft memberikan penawaran untuk Microsoft 365 Family dan Personal yang mendapatkan diskon sebesar 50%.

-
(photo/Microsoft)

Diketahui bahwa dengan diskon 50% tersebut, para pengguna Microsoft Office bajakan hanya membayar US$49,99 per tahun untuk paket Family atau US$34,99 per tahun untuk paket Personal.

Tentunya ini menjadi penawaran cukup baik karena Office 365 sendiri menghadirkan cukup banyak aplikasi seperti Word, Excel, PowerPoint, OneNote, Outlook, OneDrive, dan juga Skype.

Namun diskon tersebut diketahui hanya berlaku untuk Microsoft Office 365, sementara untuk Office 2021, para pengguna masih harus membayar dengan harga normal yaitu US$149,99 per tahun.

Apakah saat ini kalian sedang menggunakan aplikasi Microsoft Office asli atau bajakan? Tulis di komentar yang ada di bawah ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X