Huawei Masih Dibuat Sulit AS, Tiongkok Ancam Bakal Lumpuhkan Apple!

- Senin, 18 Mei 2020 | 13:32 WIB
Salah satu toko Huawei di Tiongkok (photo/REUTERS/Thomas Peter)
Salah satu toko Huawei di Tiongkok (photo/REUTERS/Thomas Peter)

Belum lama ini Presiden Amerika Serikat, Donald Trump telah memperpanjang aturan dimana semua perusahaan AS dilarang untuk bekerja sama dengan Huawei yang membuat Huawei merasa terbebani oleh aturan yang tak kunjung selesai tersebut.

Diketahui aturan tersebut telah diperpanjang oleh Donald Trump sehingga berlaku hingga bulan Mei tahun 2021 mendatang. Maka dari itu, Huawei pun masih belum bisa bekerja sama dengan perusahaan seperti Google untuk saat ini.

Namun ternyata hal tersebut membuat pemerintah Tiongkok semakin geram. Berdasarkan informasi yang diperoleh dari South China Morning Post, pemerintah Tiongkok membela Huawei dan mengancam akan melumpuhkan Apple sebagai gantinya.

-
Ilustrasi logo Apple dan uang (photo/REUTERS/Dado Ruvic)

"Kami menyarankan pihak AS untuk segera menghentikan tekanan tak beralasan ini ke Huawei dan juga perusahaan Tiongkok lainnya," ucap Kementerian Luar Negeri Tiongkok.

Disebutkan bahwa Tiongkok mengancam untuk melumpuhkan perusahaan AS seperti Apple dan Qualcomm yang saat ini sangat bergantung pada pasar Tiongkok.

"Tiongkok akan meluncurkan investigasi, ibaratnya seperti sebuah pedang yang ada di kepala mereka. Hal tersebut tentu akan mengurangi kepercayaan investor yang dapat menurunkan income dari pasar Tiongkok," ungkap sebuah sumber dari Global Times.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X