Apple Resmi Hentikan Produksi Speaker Pintar HomePod Model Original!

- Senin, 15 Maret 2021 | 09:33 WIB
Tampilan speaker pintar HomePod original buatan Apple yang dirilis 2018 (photo/The Verge)
Tampilan speaker pintar HomePod original buatan Apple yang dirilis 2018 (photo/The Verge)

Apple baru saja memutuskan untuk menghentikan produksi dari speaker pintar HomePod model original. Saat ini di situs online-nya, Apple menjual stok terakhir dari speaker tersebut dan di beberapa negara kini tak dijual lagi sama sekali.

Diketahui bahwa Apple juga tidak memiliki rencana apapun dalam menggantikan model HomePod ini. Tak ada juga rumor yang beredar mengenai speaker pintar baru yang sedang dikembangkan oleh Apple.

Kemungkinan salah satu hal yang membuat Apple berhenti memproduksi HomePod adalah tidak larisnya produk tersebut di pasaran. Pasalnya HomePod sendiri hadir dengan harga yang cukup mahal yaitu US$349 saat pertama kali dirilis tahun 2018 lalu.

Tapi meskipun kini harganya sudah diturunkan jadi US$299, banyak orang yang tidak tertarik membelinya karena HomePod masih memiliki banyak kekurangan.

Bahkan YouTuber teknologi terkenal yaitu Marques Brownlee juga menyebut HomePod sebagai speaker pintar 'paling bodoh' meskipun hadir dengan kualitas audio yang cukup bagus.

Namun saat ini Apple masih memiliki HomePod Mini dengan ukuran yang lebih kecil dan harga yang lebih murah yaitu US$99 saja. Tapi jika Apple juga masih belum meningkatkan layanan Siri miliknya, kita lihat saja apakah nasib HomePod Mini juga akan berakhir seperti HomePod original atau tidak.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X