AirPods Max di Masa Depan Kemungkinan Terbuat dari Bahan Kaca!

- Kamis, 18 Februari 2021 | 09:30 WIB
Tampilan headphone AirPods Max buatan Apple (photo/Unsplash/Ervo Rocks)
Tampilan headphone AirPods Max buatan Apple (photo/Unsplash/Ervo Rocks)

Apple pada bulan Desember tahun 2020 lalu telah meluncurkan headphone yang bernama AirPods Max. Headphone tersebut hadir dengan kualitas premium berkat bahan metal yang digunakan meskipun hal ini membuat headphone tersebut menjadi cukup berat.

Banyak produsen headphone seperti Sony sampai Bose yang masih tetap menggunakan plastik sebagai bahan casing headphone mereka. Pasalnya plastik memiliki massa yang ringan dan juga cukup tahan.

Namun tampaknya Apple tidak ingin menggunakan plastik di headphone AirPods Max generasi berikutnya, justru mereka kemungkinan bakal menggunakan kaca untuk menggantikan material metal tersebut.

Hal ini diketahui melalui paten yang didaftarkan oleh Apple. Dikutip dari Patently Apple, disebutkan bahwa Apple bakal menggunakan bahan kaca khusus dengan massa yang ringan dan juga memiliki daya tahan baik.

Disebtukan bahwa Apple bakal menggunakan teknologi khusus dan juga metode asymmetrical chemical strengthening untuk membuat kaca tersebut menjadi lebih kuat dari kaca-kaca pada umumnya,

Meskipun penggunaan bahan kaca di headphone merupakan hal yang aneh, bagi Apple tampaknya hal tersebut bisa saja direalisasikan. Pasalnya Apple sudah pernah menggunakan bahan kaca dan metal di iPhone miliknya dan hasilnya juga cukup memuaskan.

Bagaimana menurut kalian, apakah kalian lebih memilih menggunakan headphone dengan bahan plastik, metal, atau kaca? Tulis di kolom komentar di bawah ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X