Bos Xiaomi Gak Gengsi Jadikan iPhone sebagai Patokan

- Rabu, 14 Desember 2022 | 22:57 WIB
Bos Xiaomi, Lei Jun. (Reuters)
Bos Xiaomi, Lei Jun. (Reuters)

CEO Xiaomi, Lei Jun mengakui jika selama ini perusahaannya tak hanya menjadikan Apple sebagai pesaing. Xiaomi juga menjadikan iPhone sebagai tolok ukur yang harus diikuti.

"Itulah titik awal dari mana kita mungkin memiliki peluang untuk mengungguli iPhone di masa depan," kata Lei. "

 "Apakah itu perangkat lunak atau perangkat keras, kami melihat iPhone sebagai tolok ukurnya," tambahnya.

Baca Juga: Xiaomi Hadirkan Mini PC dengan Spek Mumpuni, Kecil-kecil Cabe Rawit!

Xiaomi sedang mengalami penurunan pendapatan, di mana pada kuartal ketiga laba bersih mereka turun 59% menjadi 2,12 miliar yuan.

Perilisan Xiaomi 13 di China diharapkan bisa mendongkrak keuntungan perusahaan. Xiaomi belum bisa memastikan kapan Xiaomi 13 akan dirilis global.

Baca Juga: Catat, Ini HP Xiaomi yang Mendukung MIUI 14! HP Kamu Bisa Gak?

Harga Xiaomi 13 di China bervariasi tergantung kapasitas RAM dan penyimpanan. Xiaomi 13 paling murah dibanderol 3.999 Yuan (Rp8,94 juta), sedangkan yang termahal 6.299 Yuan (Rp 14,12 juta).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X