Google Doodle Ikut Rayakan Hari Perempuan Internasional, Animasinya Penuh Makna!

- Rabu, 8 Maret 2023 | 10:43 WIB
Google Doodle rayakan Hari Perempuan Internasional. (Twitter/@Doodle123_EN)
Google Doodle rayakan Hari Perempuan Internasional. (Twitter/@Doodle123_EN)

Google Doodle merayakan Hari Perempuan Internasional dengan grafik animasi yang memiliki makna mendalam. Animasi ini bisa kamu lihat setiap kali membuka mesin pencarian Google.

Sketsa dalam setiap kata "GOOGLE" menyoroti beberapa bidang, di mana wanita dari seluruh dunia saling mendukung untuk maju demi meningkatkan kualitas hidup mereka satu sama lain. Doodle kali ini diilustrasikan oleh Doodle Artist bernama Alyssa.

Baca Juga: Episode Lawas Tom and Jerry Perlihatkan Robot AI Menguasai Lapangan Pekerjaan, Kebetulan?

Dalam deskripsi Google Doodle khusus International Women's Day 2023, Google menuliskan bahwa peran wanita diseluruh dunia sangat penting.

Mereka pun mengapresiasi setiap wanita di dunia atas semua yang telah mereka lakukan selama ini.

-
Google Doodle rayakan Hari Perempuan Internasional. (Twitter/@Doodle123_EN)

“Wanita dalam posisi berpengaruh yang mengadvokasi kemajuan di seluruh isu penting bagi kehidupan wanita di mana pun. Perempuan yang berkumpul untuk mengeksplorasi, belajar, dan memperjuangkan hak-hak mereka. Wanita yang merupakan pengasuh utama bagi orang-orang dari semua lapisan masyarakat. Wanita yang merupakan sistem pendukung penting satu sama lain dalam peran sebagai ibu,” demikian deskripsi di laman Google Doodle.

Hari Perempuan Internasional diperingati setiap tanggal 8 Maret untuk mengakui begitu pentingnya perempuan di kehidupan sehari-hari, hingga meningkatkan kesadaran tentang kesetaraan gender.

Baca Juga: Penelitian: Kecerdasan Buatan Lebih Efektif Mendeteksi Kanker Payudara Ketimbang Dokter

Hari perempuan sedunia tahun ini mengambil tema ‘DigitALL: Inovasi dan Teknologi untuk Kesetaraan Gender’. 

Tema ini juga menyoroti tentang perkembangan teknologi yang dapat menjadi sebuah kekuatan yang memungkinkan para perempuan untuk mencapai kesetaraan gender, dan melawan diskriminasi dan kekerasan. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X