Mencoba Pikat Pengguna iPhone, Xiaomi Kini Sudah Hadir di Jepang

- Senin, 16 Desember 2019 | 09:48 WIB
photo/REUTERS
photo/REUTERS

Xiaomi saat ini dikenal sebagai salah satu perusahaan teknologi asal Tiongkok yang menghadirkan produk elektronik dengan harga yang cukup terjangkau namun dengan kualitas yang tidak kalah dengan produk-produk premium dengan harga yang tinggi.

Baru-baru ini Xiaomi mengumumkan bahwa pihaknya telah memperluas pasarnya dengan memasuki pasar Jepang. Ya, Xiaomi kini telah hadir di Negeri Sakura tersebut dan menghadirkan produk-produk buatannya.

"Xiaomi akhirnya memasuki pasar Jepang" ucap Steven Wang selaku General Manager dari Xiaomi untuk wilayah Asia Timur.

Memang bisa dibilang cukup terlambat bagi Xiaomi karena baru hadir untuk menjual produknya di Jepang. Namun ini juga bisa menjadi langkah yang bagus karena konsumen di Jepang kini sudah tidak terlalu tertarik untuk membeli smartphone premium lagi.

Bahkan di hari pertama kehadiran Xiaomi di Jepang, pihaknya langsung membuka pemesanan untuk smartphone Xiaomi Mi Note 10 yang merupakan smartphone flagship terbaru Xiaomi yang belum lama ini diluncurkan secara global.

-
photo/Xiaomi

Diketahui bahwa Xiaomi membanderol Mi Note 10 dengan harga sekitar 52.800 yen atau setara dengan Rp6,7 jutaan dan Mi Note 10 Pro dengan harga 64.800 yen atau setara dengan Rp8,2 juta di Jepang. Tidak jauh berbeda dengan harga yang ditetapkan untuk negara lain.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X