Qualcomm Ingin Desain Chipset Baru untuk Menyaingi Apple M1!

- Minggu, 4 Juli 2021 | 10:38 WIB
Tampilan chipset Snapdragon besutan Qualcomm (photo/Qualcomm)
Tampilan chipset Snapdragon besutan Qualcomm (photo/Qualcomm)

Kehadiran chipset berbasis ARM besutan Apple yaitu M1 memang cukup membuat industri teknologi cukup heboh. Bagaimana tidak, Apple kini telah meninggalkan Intel dan beralih dengan chipset besutannya sendiri yang hadir dengan performa jauh lebih baik.

Pengguna chipset berbasis ARM membuat Apple bisa menghadirkan performa lebih bagus di perangkatnya, kemudian juga penggunaan daya dari chipset ARM tentu jauh lebih hemat daripada prosesor Intel.

Melihat suksesnya Apple dengan chipset M1 miliknya, Qualcomm pun diketahui juga tertarik untuk membuat chipset baru yang dikhususkan untuk perangkat laptop hingga tablet dengan performa yang cukup tinggi.

CEO Qualcomm, Cristiano Amon mengatakan bahwa saat ini pihaknya sedang mengembangkan chipset baru yang akan menjadi kompetitor dari M1.

Menariknya lagi, Qualcomm disebut akan membuat chipset pesaing Apple M1 ini tanpa bantuan dari ARM. Artinya mereka bakal mengembangkan desain chipset sendiri yang juga akan menjadi pesaing dari ARM.

"Kami harus menghadirkan keunggulan dari performa untuk perangkat yang ditenagai oleh baterai. Jika ARM saja bisa menghadirkan CPU yang lebih baik dari kita, tentu kita memiliki opsi untuk melakukannya lebih baik lagi," ucap Amon dikutip dari Ubergizmo.

Baru-baru ini Qualcomm sendiri juga telah melakukan akuisisi terhadap perusahaan bernama Nuvia, sebuah startup yang didirikan oleh mantan pegawai Apple yang bekerja dalam pembuatan chipset Apple Silicon.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X