Bocoran Spesifikasi Moto E7 Power Beredar dengan Kapasitas Baterai 5000 mAh

- Sabtu, 6 Februari 2021 | 13:54 WIB
 Moto E7 Power (gsmarena)
Moto E7 Power (gsmarena)

Perusahaan multinasional Motorola yang bermarkas di Schaumburg, Amerika Serikat dikabakarkan tengah mempersiapkan smartphone terbaru dari seri G dan E.

Beberapa diantara smartphone baru tersebut, dikabarkan ada Moto G10, Moto G30, dan Moto E7 Power yang mendapat bocoran spesifikasi. 

Moto G10 atau yang juga dikenal Capri merupakan perangkat kelas menengah ke bawah. 

Moto G30 atau yang dijuluki Caprip merupakan smartphone mid-range yang sedikit lebih kuat. 

Sedangkan, Moto E7 Power belum diketahui spesifikasi detailnya, namun ini adalah smartphone berorientasi anggaran kelas bawah.

Moto E7 Power sendiri adalah perangkat Power pertama yang memasuki perangkat Motorola E-series. Sebelumnya, akhiran Power hanya dikaitkan dengan smartphone Motorola seri-G, dan umumnya menandakan baterai yang besar.

Moto E7 Power memiliki baterai 5.000 mAh dan chipset MediaTek Helio P22. Ini juga memiliki 2GB dan 4GB RAM yang dipasangkan dengan penyimpanan masing-masing 32GB atau 64GB. 
Moto E7 Power juga dilengkapi dengan kamera depan 5MP dan dua kamera belakang, 13MP dan 2MP. 

Terakhir, Moto E7 Power juga memiliki speaker belakang smartphone. Dan akan hadir dengan warna pilihan warna Digital Blue dan Oxy Red.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X