Netflix Uji Coba Tombol 'Shuffle' Buat Pengguna yang Bingung Mau Nonton Film Apa

- Sabtu, 22 Agustus 2020 | 11:43 WIB
Ilustrasi logo layanan streaming Netflix (photo/Unsplash/Thibault Penin)
Ilustrasi logo layanan streaming Netflix (photo/Unsplash/Thibault Penin)

Netflix saat ini menjadi salah satu layanan streaming film yang sangat terkenal. Menghadirkan banyak film berkualitas, tentunya banyak pengguna yang merasa bingung saat ingin memilih film yang ingin mereka tonton pada saat itu.

Nah, untuk mengatasi hal tersebut, Netflix pun baru saja telah menguji coba sebuah fitur baru bernama Shuffle Play dimana para pengguna bisa mendapat rekomendasi film secara otomatis dari Netflix. Saat pengguna menekan tombol Shuffle Play tersebut, maka Netflix bakal menampilkan film secara acak.

"Fitur menarik dari Netflix, namun bagaimana jika terdapat orang yang mengatakan 'YOLO, Mari kita putar roda keberuntungan di Netflix' saat memakai fitur tersebut," tulis seorang pengguna Netflix yang bernama Turner Levison di Twitter.

Pihak Netflix pun mengonfirmasi bahwa pihaknya saat ini tengah menguji coba fitur tersebut mulai dari bulan Juli 2020 kemarin. Para pengguna nantinya bisa menemukan tombol Shuffle Play tersebut melalui User Profiles atau dari menu utama aplikasi Netflix.

"Kami tengah menguji coba fitur tersebut di sejumlah negara dan dalam waktu yang terbatas. Fitur ini akan dihadirkan secara global jika pengguna merasa fitur tersebut cukup berguna bagi mereka," ucap Netflix seperti yang dikutip dari The Verge.

Dengan ini, pengguna tidak perlu melihat internet lagi untuk mencari rekomendasi film yang cocok untuk ditonton di Netflix. Pasalnya fitur Shuffle ini juga disebut akan mencocokkan kategori film yang biasa ditonton oleh para penggunanya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X