Facebook Ternyata Sempat Bikin Aplikasi Pengenalan Wajah Buat Karyawan

- Selasa, 26 November 2019 | 11:20 WIB
photo/Unsplash/Alex Haney
photo/Unsplash/Alex Haney

Facebook saat ini merupakan salah satu perusahaan sosial media yang sangat terkenal. Namun selain mengembangkan sosmed, Facebook juga mengembangkan perangkat teknologi juga lho!

Bahkan baru-baru ini Facebook dilaporkan pernah mengembangkan sebuah aplikasi pengenalan wajah (face recognition) di tahun 2015 lalu. Diketahui bahwa aplikasi tersebut ditujukan untuk para karyawan yang bekerja di Facebook.

-
photo/Cisco Newsroom

Namun pengembangan aplikasi tersebut diketahui telah berhenti sehingga tidak pernah dirilis ke publik hingga saat ini. Pihak Facebook pun mengonfirmasi hal tersebut dan mengatakan bahwa memang mereka pernah mengembangkan aplikasi pengenalan wajah.

"Sebagai cara untuk mempelajari teknologi pengenalan wajah baru, tim kami membangun sebuah aplikasi secara reguler untuk digunakan secara internal" ucap juru bicara Facebook.

Pihak Facebook sekali lagi menegaskan bahwa aplikasi tersebut hanya digunakan untuk mengenali para karyawan yang bekerja di Facebook saja. Mereka sampai saat ini masih belum berani untuk menerapkannya di platform Facebook.

Pasalnya sampai saat ini Facebook masih bisa dibilang cukup bermasalah dengan hal privasi pengguna. Jika mereka meluncurkan fitur pengenalan wajah tersebut, pasti banyak orang yang tidak yakin data dari wajah mereka akan aman di tangan Facebook.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X