Remaja 16 Tahun Bunuh Diri Karena Hasil Polling Di Instagram Stories

- Kamis, 16 Mei 2019 | 16:03 WIB
photo/Reuters
photo/Reuters

Baru-baru ini sebuah berita mencengangkan datang dari negara Malaysia. Sebab dikabarkan ada seorang anak perempuan yang melakukan aksi bunuh diri karena Instagram Stories.

Anak perempuan yang bernama Davia Emelia (16) tersebut ditemukan tak bernyawa setelah melompat dari atap gedung pada tanggal 13 Mei kemarin. Ia melakukan hal tersebut setelah ia melihat hasil polling Instagram Stories miliknya.

Sebelum ia melakukan aksi bunuh diri tersebut, Davia membuat sebuah polling di Instagram Stories miliknya. Polling tersebut berisi dua pilihan yaitu 'L' dan 'D'. Mungkin yang dimaksud adalah 'L' adalah Live dan 'D' yang berarti Dead.

Sayang sekali, rupanya sebanyak 69% followernya menvoting 'D'. Mungkin karena hal tersebutlah, anak tersebut kemudian memutuskan untuk mengakhiri hidupnya saat itu juga.

Melihat hal tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia, Syed Saddiq Abdul Rahman juga mengatakan bahwa tindakan bunuh diri yang disebabkan oleh gangguan mental di sosial media harus segera diatasi dengan serius.

Saddiq juga mengatakan bahwa kejadian ini sangat disayangkan karena anak tersebut kehilangan nyawanya hanya karena polling Instagram Stories tersebut.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X