Curhatan Ibu Pemuda Madiun Diduga Bjorka: Enggak Punya Komputer Buat Makan Aja Susah

- Jumat, 16 September 2022 | 11:01 WIB
Prihatin, ibu pemuda Madiun yang diduga Bjorka. (Z Creators/Pramita Kusumaningrum)
Prihatin, ibu pemuda Madiun yang diduga Bjorka. (Z Creators/Pramita Kusumaningrum)

Muhammad Agung Hidayatullah alias MAH (21) warga Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur ditangkap oleh Tim Cyber Mabes Polri. Dia diduga Bjorka, hacker yang membobol berbagai sistem di Indonesia.

Prihatin (48), ibu dari Muhammad Agung angkat bicara. Dia mengaku kaget ketika anaknya dijemput oleh polisi yang berpakaian preman.

“Saya kaget dan tidak percaya ketika anak saya dijemput oleh 4 orang pada Rabu malam. Katanya di Polsek Dagangan sini,” ujar Prihatin, Kamis (15/9/2022).

-
Prihatin, ibu pemuda Madiun diduga hacker Bjorka. (Z Creators/Pramita Kusumaningrum)

Dia tidak percaya karena anaknya hanya lulusan Madrasah Aliyah atau setingkat SMA. Sehari-harinya anak nomor dua itu, juga berjualan es thai-tea di pinggir jalan raya desa Pintu Dagangan, Kabupaten Madiun.

Pun di rumah miliknya tidak ada komputer. Prihatin mengaku bahwa keluarganya orang tidak mampu, jangankan untuk membeli seperangkat komputer, untuk makan saja susah.

"Di rumah tidak punya komputer, kita orang enggak punya untuk makan sehari-hari saja repot,” ujar Prihatin.

-
MAH, pemuda Madiun diduga hacker Bjorka. (Z Creators/Pramita Kusumaningrum)

Prihatin tidak tahu alasan penangkapan anaknya, hanya dibilang akan dibawa ke Polsek Dagangan oleh petugas. Bahkan ketika mau dibawa si anak sempat mengambil barang berupa sajadah dan sarung.

-
Ibu pemuda Madiun diduga hacker Bjorka. (Z Creators/Pramita Kusumaningrum)

Kini keluarga hanya berharap agar anaknya bisa segera terbebas dari tuduhan hacker dan bisa cepat pulang kembali berkumpul dengan keluarga.

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

X