Sharing Artikel di Media Sosial Buat Orang Jadi Sosok yang “Sok Tau”

- Sabtu, 10 September 2022 | 05:07 WIB
Ilustrasi media sosial. (Freepik Rawpixel)
Ilustrasi media sosial. (Freepik Rawpixel)

Sebuah studi penelitian baru dari University of Texas di Austin, Amerika Serikat (AS) menemukan bahwa orang yang membagikan artikel di media sosial, bisa membuat mereka menjadi sosok yang sok tau alias sotoy!

Menurut penelitian, membagikan artikel di media sosial bisa membuat orang berpikir bahwa mereka tahu lebih banyak terkait artikel yang dibagikannya.

“Orang yang sharing artikel di media sosial percaya bahwa mereka memiliki pengetahuan (lebih banyak) tentang konten yang mereka bagikan, bahkan jika mereka belum membacanya atau hanya melihat judul utama,” saran studi tersebut mengutip laman news.utexas.edu, Jumat (9/9/2022). 

“Sharing artikel bisa menciptakan peningkatan kepercayaan diri. Melakukan hal itu membentuk rasa percaya diri mereka, membantu mereka untuk merasa sama berpengetahuannya dengan postingan yang mereka terlihat,” tambah laporan tersebut.

Baca Juga: Paddington Bear Beri Penghormatan ke Ratu Elizabeth II: Thank You Ma'am, for Everything

Penelitian ini dipublikasikan terlebih dahulu secara online di  Journal of Consumer Psychology .

Studi ini juga menyertakan data terbaru dari Institut Reuters untuk Studi Jurnalisme, yang menunjukkan sebanyak 51% konsumen “membaca” berita online benar-benar membaca seluruh artikel, sementara 26% membaca sebagian dari berita dan 22% hanya melihat judul atau beberapa paragraf.

Penelitian tersebut juga menyarankan kepada perusahaan media sosial agar mendorong para pengikut atau followers mereka untuk membaca artikel sebelum dibagikan.

“Jika orang merasa lebih berpengetahuan tentang suatu topik, mereka juga merasa mungkin tidak perlu membaca atau mempelajari informasi tambahan tentang topik itu,” ujar Susan M. Broniarczyk, seorang profesor pemasaran, mengatakan dalam rilisnya. 

"Rasa pengetahuan yang salah terkalibrasi ini bisa sulit untuk diperbaiki," tambah dia.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X