HTC Siapkan Headset VR Barunya yang Bernama Project Proton

- Minggu, 1 Maret 2020 | 11:58 WIB
Headset VR HTC Project Proton (photo/HTC via. The Verge)
Headset VR HTC Project Proton (photo/HTC via. The Verge)

Saat ini teknologi VR (Virtual Reality) sudah semakin berkembang. Konten-konten berjenis VR dan juga game VR kini sudah banyak bermunculan sehingga membuat produsen headset VR harus merilis produk baru untuk meningkatkan penjualannya.

Nah, baru-baru ini perusahaan teknologi asal Taiwan yaitu HTC telah mengumumkan headset VR barunya yang diberi nama Project Proton. Diketahui desain dari headset VR baru HTC ini mirip seperti sebuah kacamata untuk menyelam.

Selain itu nantinya headset VR tersebut akan tersedia dalam bentuk desain all-in-one sehingga akan ada unit layar dan juga unit hardware yang tergabung di headset VR ini.

Kemudian ada kemungkinan bahwa headset VR ini bakal mendukung perangkat seperti smartphone dan juga PC. Namun masih belum ada informasi resmi yang diberikan oleh pihak HTC.

Selain itu harga dan tanggal peluncuran dari headset VR ini masih belum diketahui dengan jelas. Kita tunggu saja ya informasi selanjutnya tentang headset VR buatan HTC ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X