iPhone 12 Diprediksi Punya Layar dengan Refresh Rate 120Hz, Serius?

- Rabu, 11 Maret 2020 | 11:15 WIB
Smartphone iPhone 11 Pro Max (photo/Unsplash/Dennis Brendel)
Smartphone iPhone 11 Pro Max (photo/Unsplash/Dennis Brendel)

Setelah sukses meluncurkan iPhone 11 Series dengan perubahan yang sedikit ketimbang pendahulunya, Apple kini bersiap-siap untuk meluncurkan iPhone 12 yang diprediksi hadir dengan teknologi baru yang canggih dari Apple.

Jika sebelumnya ada informasi yang mengatakan bahwa iPhone 12 akan hadir dengan dukungan 5G, kali ini terdapat kabar baru yang menyebut bahwa iPhone 12 akan dibekali dengan layar dengan refresh rate sebesar 120Hz.

Penggunaan layar 120Hz bagi Apple bukan hal yang sulit. Pasalnya mereka sudah menerapkan teknologi tersebut pada iPad Pro miliknya sejak beberapa tahun yang lalu.

-
iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max (photo/CNET/Sarah Tew)

Namun karena saat ini sudah mulai banyak vendor smartphone Android seperti Samsung yang memiliki perangkat dengan layar 120Hz, Apple pun menjadi terdorong untuk menghadirkan teknologi tersebut agar tidak ketinggalan.

Selain itu berdasarkan informasi yang diperoleh dari Ubergizmo, nantinya versi tertinggi dari iPhone 12 yaitu iPhone 12 Pro Max akan dibekali dengan baterai berkapasitas 4.400 mAh, lebih besar 400 mAh dari versi sebelumnya.

Kita lihat saja apakah informasi tersebut memang benar akan diterapkan atau hanya sekedar rumor yang akan membuat para fans Apple menjadi kecewa dengan kehadiran smartphone flagship baru tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X