Xiaomi Perkenalkan Teknologi Loop LiquidCool, Jaga Suhu Smartphone Tetap Dingin!

- Senin, 8 November 2021 | 13:58 WIB
Tampilan logo teknologi Loop LiquidCool besutan Xiaomi (photo/Xiaomi)
Tampilan logo teknologi Loop LiquidCool besutan Xiaomi (photo/Xiaomi)

Dengan semakin tingginya performa chipset yang ada di smartphone, tentu dibutuhkan sistem pendingin baru yang bisa menjaga suhu smartphone agar tidak cepat panas saat digunakan untuk berbagai keperluan.

Hal tersebut lah yang membuat Xiaomi terus berinovasi dan baru saja pihaknya telah mengumumkan teknologi pendingin baru yang diberi nama Loop LiquidCool.

Loop LiquidCool sendiri merupakan teknologi pendingin berbasis vapor chambers (heat pipes) yang memiliki konsep looping.


Nantinya panas yang dihasilkan dari komponen di smartphone bakal disalurkan ke dalam heat pipe itu dan akan mengalami proses sirkulasi. Namun untuk membuat suhu panas tersebut menjadi dingin, pihak Xiaomi pun menghadirkan Tesla valve micro-structure sehingga suhu panas tersebut bisa 'disaring'.

Tesla valve sendiri memang dikenal sebagai salah satu konsep 'pipa' yang biasa digunakan di peredam senjata sehingga suhu panas yang dihasilkan dari senjata bakal diredam dan tidak akan tersalurkan begitu saja.

-

Xiaomi sendiri melakukan uji coba teknologi pendingin barunya tersebut di smartphone Mix 4 dengan cara mengganti sistem pendingin lamanya dengan sistem pendingin Loop LiquidCool tersebut.

Rencananya teknologi ini bakal diterapkan oleh Xiaomi di smartphone barunya yang akan dilucurkan di paruh kedua tahun 2022 mendatang. Kita tunggu penerapan teknologi tersebut di smartphone terbaru Xiaomi ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X