Ini 10 Password Paling Pasaran di Indonesia, Ada ‘rahasia’ Sampai ‘bismillah’

- Rabu, 24 November 2021 | 14:48 WIB
Ilustrasi password (photo/REUTERS/Pawel Kopczynski)
Ilustrasi password (photo/REUTERS/Pawel Kopczynski)

Sampai saat ini masih ada banyak orang yang tetap menggunakan kata sandi yang mudah ditebak sehingga menjadi sasaran hacker yang melakukan aksi peretasan dengan sistem bruteforce dari library data.

Bahkan penggunaan kata sandi yang lemah tersebut juga banyak ditemukan di Indonesia, dimana baru saja perusahaan keamanan NordPass telah merilis daftar kata sandi yang paling banyak digunakan di negara Indonesia saat ini.

Data tersebut berukuran 4TB dan berisikan kumpulan kata sandi yang umum digunakan pengguna internet, dan ternyata kata-kata simpel seperti 'rahasia', '123456', hingga 'bismillah' pun banyak digunakan sebagai kata sandi dan sangat mudah untuk ditebak.

Berikut adalah 10 kata sandi yang paling pasaran dan banyak digunakan di Indonesia berdasarkan database dari NordPass:

  1. 12345
  2. 123456
  3. 123456789
  4. 12345678
  5. password
  6. 1234567890
  7. bismillah
  8. 1234567
  9. qwerty
  10. rahasia

Juga terdapat kata sandi lain yang mudah ditebak seperti 'indonesia', 'sayang', 'cantik', sampai 'jakarta'. Tentunya jika akun penting kalian memakai kata sandi seperti di atas, hacker bisa membobol akun kalian dengan sangat mudah.

Beruntung saat ini sudah banyak situs website di internet yang mewajibkan pengguna untuk memakai kata sandi dengan huruf depan, angka, dan juga simbol sehingga lebih sulit untuk ditebak oleh hacker.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X