Apple Gugat Perusahaan Israel NSO Group yang Ciptakan Spyware untuk Bobol iPhone

- Rabu, 24 November 2021 | 08:47 WIB
Tampilan logo perusahaan Apple di salah satu tokonya (photo/Unsplash/Bhuwan Bansal)
Tampilan logo perusahaan Apple di salah satu tokonya (photo/Unsplash/Bhuwan Bansal)

Raksasa teknologi asal Cupertino, AS yaitu Apple baru saja menggugat NSO Group yang dikenal sebagai salah satu perusahaan teknologi asal Israel.

NSO Group digugat karena sudah menciptakan teknologi spyware yang dapat dipakai untuk melakukan aksi mata-mata terhadap pengguna iPhone. Bernama Pegasus, spyware tersebut sebenarnya juga bisa dipakai untuk memata-matai perangkat iOS dan juga Android.

Apple juga menuduh bahwa NSO Group telah dibiayai oleh Israel hingga jutaan dolar. Jika sampai jatuh ke tangan orang yang salah, maka spyware tersebut bisa menjadi ancaman besar bagi Apple.

"NSO Group seperti aktor yang disponsori oleh negara dan telah menghabiskan jutaan dolar untuk membuat teknologi pengawasan canggih tanpa akuntabilitas yang efektik. Hal tersebut lah yang perlu diubah," ucap Senior VP of Software Engineering Apple, Craig Federighi.

Memang awalnya Pegasus sendiri diciptakan hanya untuk keperluan tertentu dan ditujukan ke sejumlah kecil pengguna. Namun Apple sendiri dikenal sebagai perusahaan yang cukup mengedepankan privasi para penggunanya sehingga mereka menentang adanya spyware tersebut.

"Kami menanggapi setiap serangan terhadap pengguna dengan serius, kami terus bekerja untuk memperkuat keamanan dan privasi di iOS agar menjaga pengguna kami tetap aman," lanjutnya.

Untuk saat ini spyware Pegasus buatan NSO Group hanya dapat digunakan oleh pemerintah dimana juga terdapat larangan yang harus dipathui oleh kliennya seperti tidak boleh melakukan mata-mata terhadap jurnalis, aktivits, hingga politisi dan lainnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X