Ikuti Facebook, Karyawan Google Juga Diminta WFH Sampai Akhir Tahun Nanti

- Minggu, 10 Mei 2020 | 12:57 WIB
Logo perusahaan Google (photo/Unsplash/Kai Wenzel)
Logo perusahaan Google (photo/Unsplash/Kai Wenzel)

Jika beberapa waktu yang lalu CEO dari Facebook yaitu Mark Zuckerberg telah memperbolehkan karyawannya untuk bekerja di rumah sampai akhir tahun 2020 nanti, kini Google juga menerapkan hal yang sama.

Ya, diketahui bahwa CEO dari Google, Sundar Pichai telah meminta seluruh karyawannya untuk tetap bekerja di rumah hingga akhir tahun 2020 mendatang.

Bahkan karyawan yang perlu datang ke kantor baru bisa masuk pada bulan Juni atau Juli nanti. Nantinya juga akan ada sejumlah prosedur yang harus dilakukan oleh para karyawan yang ingin datang ke kantor.

Google sendiri memang menjadi salah satu perusahaan teknologi yang memiliki banyak sekali karyawan yang berasal dari banyak negara di seluruh dunia.

Maka dari itulah tentu Google sangat memperhatikan kesehatan seluruh karyawan mereka agar tidak ada satu pun di antara mereka yang terinfeksi oleh virus corona (COVID-19) ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X