Samsung Rilis Casing Bertemakan Pokemon dan Star Wars untuk Galaxy Z Flip 4

- Kamis, 22 Desember 2022 | 12:19 WIB
Case Pokemon Samsung Galaxy Z Flip 4. (Samsung)
Case Pokemon Samsung Galaxy Z Flip 4. (Samsung)

Samsung meluncurkan serangkaian case dan strap bertemakan Pokemon dan Star Wars untuk perangkat Galaxy Z Flip 4, Galaxy Watch 5, hingga Galaxy Buds. Casing dan strap ini akan tersedia mulai 26 Desember 2022 dalam jumlah terbatas di situs web Samsung.

Casing bertema Pokemon untuk Galaxy Z Flip 4 dan Galaxy Buds hadir dalam desain yang sama dan masing-masing dihargai USD49,99 atau sekitar Rp779 ribu.

Baca Juga: Samsung Galaxy S23 Diperkirakan Rilis Februari 2023, Hadir dengan Chipset yang Mumpuni!

Mengutip dari Gizmochina, casing tersebut juga menampilkan desain warna-warni yang terinspirasi dari waralaba Pokemon yang tentunya akan menarik perhatian para fansnya. Casing ini dirancang untuk melindungi perangkat sekaligus menambahkan sentuhan personality and style.

-
Samsung x Pokemon. (Samsung)

Selain casing, tersedia juga strap bertema Pokemon untuk Galaxy Watch 4 dan Watch 5 yang menampilkan desain dengan pola yang sama dengan versi casing.

Strap tersebut dibuat dari kulit berkualitas tinggi dan didesain agar nyaman dipakai oleh para penggunanya, sekaligus menambah sentuhan gaya pada jam tangan besutan Samsung.

Overall, casing dan strap jam tangan bertema Pokemon ini adalah cara yang cocok bagi para penggemar waralaba untuk menunjukkan kecintaan mereka terhadap Pokemon.

Samsung juga telah meluncurkan rangkaian case dan strap bertema Star Wars. Ring case bertema Star Wars untuk Galaxy Z Flip 4 dihargai USD39,99 (Rp623 ribu), menampilkan aksen warna oranye dan putih dengan desain stormtroopers, Death Star, dan Star Destroyers.

-
Samsung x Star Wars. (Samsung)

Millenium Falcon strap juga tersedia dengan harga USD19,99 (Rp311 ribu) dan memperlihatkan spacecraft yang ikonik dari waralaba Star Wars.

Baca Juga: Lee Young-hee Jadi Presiden Perempuan Pertama Samsung

Rangkaian case dan strap bertemakan Pokemon hingga Star Wars dirilis dalam jumlah yang terbatas.

So, jangan sampai ketinggalan ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X