Samsung Kembali Ejek Apple Dengan Fitur Live Focus Video Miliknya

- Sabtu, 14 September 2019 | 13:44 WIB
photo/YouTube/SamsungUS
photo/YouTube/SamsungUS

Samsung sering sekali mengejek Apple dengan membuat sebuah video iklan dan mengunggahnya di channel YouTube resminya. Sebelumnya Samsung pernah mengejek Apple tentang notch yang terdapat di iPhone X.

Baru-baru ini Samsung dikabarkan kembali mengejek Apple dengan mengunggah sebuah video berdurasi 15 detik. Video singkat tersebut memperlihatkan fitur Video Live Focus yang dimiliki oleh smartphone Galaxy Note 10 terbaru.


Namun dalam video tersebut, terdapat seorang wanita dan juga pria yang menggunakan dua smartphone yang berbeda yaitu iPhone dan Galaxy Note 10. Pada saat itu mereka ingin merekam seorang pria yang melamar kekasihnya.

Pada saat itu iPhone yang dipegang oleh pria tersebut tidak memiliki fitur Video Live Focus yang membuat video yang direkamnya terlihat bokeh. Namun fitur tersebut terdapat di Galaxy Note 10 yang dipegang oleh wanita tersebut.

Dalam video tersebut Samsung juga mengajak para pengguna iPhone untuk pindah haluan dan menggunakan Galaxy Note 10.

"Switch to the Galaxy Note 10. And fall in love with Live Focus Video." tulis Samsung dalam video tersebut.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X