Markas Samsung Ukraina Rusak Dihantam Rudal Rusia

- Kamis, 13 Oktober 2022 | 09:06 WIB
Markas Samsung di Ukraina usai terkena rudal Rusia. (Cita satelit Maxar Technologies/Handout via REUTERS)
Markas Samsung di Ukraina usai terkena rudal Rusia. (Cita satelit Maxar Technologies/Handout via REUTERS)

Sebuah gedung yang menampung operasi Samsung Electronics Ukraina, rusak setelah terkena serangan rudal Rusia di Kiev pada Senin, 10 Oktober 2022.

Laporan Yonhap via Korea Times, Kamis (13/10/2022) Rusia menembaki beberapa kota di Ukraina, termasuk Kyiv. Akibat serangan itu menyebabkan sedikitnya lima orang tewas di Kiev.

Baca Juga: Google Pixel Tak akan Pernah Jadi Ancaman Serius Bagi Samsung. Ini Alasannya..

Seorang pejabat dari Samsung Electronics mengonfirmasi bahwa beberapa jendela gedung hancur akibat dihantam rudal Rusia. Dia menambahkan bahwa rudal tidak langsung mengenai gedung tetapi mendarat sekitar 150 meter.

"Kami telah mengkonfirmasi bahwa tidak ada korban yang dilaporkan dari cabang lokal kami (Ukraina)," kata pejabat itu.

Baca Juga: Samsung Galaxy S22 Kebagian Update One UI 5 versi Beta, Apa Saja yang Baru?

Seorang pejabat dari kementerian luar negeri Korea Selatan menambahkan tidak ada korban dari warga negara Korea akibat serangan tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X