Render dari Speaker Google Nest Home Beredar di Internet Jelang Peluncuran

- Minggu, 20 September 2020 | 13:29 WIB
Tampilan speaker pintar terbaru buatan Google (photo/Twitter/@MishaalRahman)
Tampilan speaker pintar terbaru buatan Google (photo/Twitter/@MishaalRahman)

Pada bulan Juli kemarin Google sempat mengumumkan kehadiran speaker pintar terbarunya yang diberi nama Google Nest Home. Namun Google tidak memberikan informasi lebih lengkap mengenai speaker tersebut termasuk bagaimana tampilannya.

Namun belum lama ini salah satu leaker terkenal bernama Roland Quandt telah mengunggah dua foto render yang memperlihatkan seperti apa tampilan dari Google Nest Home. Diketahui speaker tersebut hadir dengan warna bernama 'chalk' dan 'charcoal'.

Tak lama setelah render tersebut beredar, Editor-in-Chief dari XDA Developers yaitu Mishaal Rahman pun juga mengunggah foto dari speaker tersebut yang dikirimkan secara langsung oleh pihak Public Relations dari Google.

Terlihat bahwa speaker tersebut hadir dengan warna biru dengan bentuk seperti Google Home Max yang diletakkan secara vertikal. Namun bentuk dari Google Nest Home ini terlihat lebih simetris dan minimalis.

Sama seperti perangkat speaker pintar Google lainnya, Google Nest Home ini juga hadir dengan empat LED yang bisa menyala ketika pengguna memanfaatkan fitur voice assistant. Kemudian ada switch mute di bagian belakang dengan logo 'G'.

Diprediksi juga nantinya speaker ini juga akan menghadirkan berbagai fitur seperti area sentuhan sehingga pengguna nantinya dapat mengatur volume hingga lagu yang sedang diputar dengan menyentuh area yang terdapat di speaker tersebut saja.

Rencananya speaker pintar ini akan diluncurkan oleh Google pada tanggal 30 September nanti, bersamaan dengan pengumuman smartphone Pixel 5, Pixel 4a 5G, dan juga perangkat Chromecast terbaru.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X