Headset VR Besutan Apple Disebut Bakal Dibanderol Seharga Rp40 Jutaan!

- Jumat, 5 Februari 2021 | 09:23 WIB
Tampilan logo Apple di salah satu Apple Store (photo/Unsplash/Laurenz Heymann)
Tampilan logo Apple di salah satu Apple Store (photo/Unsplash/Laurenz Heymann)

Beberapa dari kalian pasti sudah mendengar rumor yang mengatakan bahwa Apple kini memiliki rencana untuk menghadirkan sebuah headset VR sebelum kacamata AR miliknya diluncurkan. Kini ada kabar terbaru yang datang dari The Information.

Laporan yang didapatkan dari sumber tak bernama tersebut menyebutkan bahwa saat ini Apple memang sedang mengerjakan sebuah headset VR. Disebutkan juga harga dari headset VR tersebut diprediksi dapat mencapai US$3.000 atau setara dengan Rp42 jutaan.

Tentunya harga tersebut sangat jauh lebih mahal jika dibandingkan dengan headset VR yang sudah ada saat ini seperti buatan Valve dan juga Oculus.

Namun jika harganya jauh lebih mahal, tentu saja Apple harus menghadirkan keunggulan di perangkat miliknya sehingga membuat orang tertarik untuk membeli headset VR tersebut meski harganya tinggi.

Memang laporan tersebut juga mengatakan bahwa Apple membuat headset VR ini bukan sebagai produk untuk konsumen publik, melainkan untuk developer yang ingin merasakan pengalaman VR lebih baik lagi.

Lebih simpelnya, nantinya headset VR ini akan bersaing dengan Microsoft HoloLens yang diketahui juga dibanderol dengan harga yang hampir sama. Tapi HoloLens buatan Microsoft sendiri menggabungkan teknologi VR dan juga AR menjadi satu.

Kita lihat saja kapan headset VR buatan Apple ini akan hadir. Jika laporan yang ada saat ini akurat, diprediksi headset VR tersebut akan diluncurkan di tahun 2022 mendatang. Bagaimana menurut kalian sendiri guys?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X