Layanan IndiHome Sempat Tumbang, Pelanggan Ngeluh di Platform Twitter!

- Jumat, 17 Juli 2020 | 13:32 WIB
Pengumuman IndiHome terkait gangguan layanan (photo/Twitter/@IndiHome)
Pengumuman IndiHome terkait gangguan layanan (photo/Twitter/@IndiHome)

Pada pagi hari tadi sebagian besar pelanggan layanan internet IndiHome mengeluhkan internetnya tak bisa digunakan. Hal tersebut pun membuat pelanggan IndiHome melaporkan masalah tersebut ke Twitter, akibatnya topik IndiHome pun menjadi Trending.

"Internet mati padahal semua lampu indikator nyala, call center 147 juta tak bisa dihubungin. Sebulan tak ada error itu gabisa ya?" tulis salah satu pelanggan IndiHome yang mengeluhkan masalah tersebut.

Namun diketahui bahwa tidak semua pelanggan dari IndiHome mengalami masalah tersebut, penulis saja juga sempat tak dapat mengakses beberapa aplikasi seperti Instagram namun masih bisa mengakses situs tertentu saat masalah tersebut muncul.

Mengetahui hal tersebut, pihak IndiHome pun langsung memberikan konfirmasi dan menyebut bahwa memang terdapat masalah yang membuat layanan internet menjadi terganggu.

"Hari ini sekitar pukul 08.55 telah terjadi gangguan pada perangkat transmisi yang menyebabkan terganggunya layanan, saat ini kondisi sudah normal kembali. Atas ketidaknyamanan, Kami menyampaikan mohon maaf," tulis pihak IndiHome di Twitter.

Saat ini layanan IndiHome dilaporkan sudah normal kembali. Banyak pelanggan yang berharap IndiHome tidak akan mengalami masalah seperti ini lagi dimana saat ini layanan internet masih sangat dibutuhkan di tengah pandemi virus corona seperti ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X