WhatsApp Mulai Blokir Pengguna GBWhatsApp dan WhatsApp Plus

- Jumat, 3 Mei 2019 | 10:05 WIB
photo/Getty Images
photo/Getty Images

Kabar buruk bagi para pengguna WhatsApp Plus dan GBWhatsApp. Baru-baru ini pihak WhatsApp mengatakan bahwa mereka akan memblokir para pengguna aplikasi WhatsApp versi mod tersebut untuk sementara.

Pihak WhatsApp juga menghimbau kepada pengguna aplikasi pihak ketiga tersebut untuk menggunakan aplikasi resmi WhatsApp yang diunduh dari toko aplikasi resmi. Sebab mereka akan memblokir pengguna dari aplikasi illegal tersebut untuk waktu sementara.

Mereka mengatakan bahwa menggunakan aplikasi WhatsApp dari pihak ketiga tersebut berbahaya. Karena data dan privasi dari para pengguna aplikasi tersebut tidak sepenuhnya dilindungi oleh WhatsApp sehingga memungkinkan adanya kebocoran data.

Sekedar informasi, WhatsApp Plus dan GBWhatsApp adalah versi mod dari aplikasi WhatsApp. Aplikasi pihak ketiga tersebut menghadirkan segudang fitur yang tidak ada diaplikasi resmi WhatsApp, seperti penggunaan tema, multiple accounts, dan masih banyak lagi.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X