Cerita Mantan Anak Buah Elon Musk: Dia Mudah Pecat Orang yang Tak Sesuai Visi

- Minggu, 30 Oktober 2022 | 17:42 WIB
CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk. (REUTERS/Dado Ruvic)
CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk. (REUTERS/Dado Ruvic)

Elon Musk resmi membeli Twitter dengan cara unik, yaitu membawa wastafel ke kantor Twitter. Dia juga langsung memecat CEO Parag Agrawal dan jajarannya.

Lalu, seperti apa sih rasanya bekerja di bawa Elon Musk. Seorang mantan karyawan Tesla yang bernama Carl Medlock pun membagikan pengalamannya.

Menurutnya, Musk tipe orang yang jarang bersosialisasi dan tidak segan memecat siapa pun yang tak sesuai dengan visi misinya.

Baca Juga: Saingi TikTok, Google Akuisisi Perusahaan Avatar Kecerdasan Buatan

"Anda tidak bisa berargumentasi dengan dia. Ketika Elon Musk berdiri pada akhir meeting dan berkata, inilah arah tujuan kita semua, Anda ikut berdiri dan sebaiknya mengikuti petunjuk itu," kata Carl.

Medlock bergabung di Tesla di tahun 2009. Di tempat itu dia mendapatkan banyak fasilitas seperti gaji tinggi dan opsi saham.

"Dia sebenarnya pria yang sangat baik. Dia sangat cerdas, jadi dia mengintimidasi dalam hal itu," ujarnya.

Baca Juga: Ambil Alih Twitter, Elon Musk Langsung Buat Dewan Moderasi Konten

"Jika dia micromanaging kalian, mungkin kalian menjelang dipecat, karena dia mempekerjakan orang-orang mumpuni dan membiarkan mereka melakukan pekerjaannya. Elon Musk pintar dan juga tahu bagaimana merekrut orang yang pintar," jelasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X