Bingung Pilih Apa? Inilah Keunggulan YouTube Music dari Aplikasi Lain

- Kamis, 21 November 2019 | 14:56 WIB
photo/Dok. INDOZONE/Ferry
photo/Dok. INDOZONE/Ferry

YouTube baru saja resmi menghadirkan layanan streaming musik miliknya yaitu YouTube Music di Indonesia. Layanan tersebut nantinya akan menjadi pesaing dari Spotify, JOOX, Apple Music, dan layanan streaming musik lainnya.

Tentunya untuk menyaingi layanan streaming musik tersebut, YouTube Music menghadirkan keunggulan tersendiri yang membuatnya spesial sehingga mengundang perhatian orang-orang untuk menggunakannya.

-
photo/YouTube via. TNW

Hal spesial yang dimaksud tersebut salah satunya adalah kemampuan pencarian lagu yang lebih mudah. Ya, tidak seperti layanan streaming musik lainnya, para pengguna YouTube Music nantinya dapat mencari lagu yang ingin mereka mainkan meskipun hanya menulis satu bait dari liriknya saja.

Tak hanya itu, pengguna juga dapat memutar lagu yang ingin mereka mainkan dengan menggunakan voice command. Memang fitur tersebut dimiliki oleh Spotify, namun voice command di YouTube Music jauh lebih bagus dalam menangkap bahasa.

-
photo/Dok. INDOZONE
-
photo/Dok. INDOZONE
-
photo/Dok. INDOZONE


Fitur spesial yang terakhir adalah ketersediaan musik di layanan YouTube Music jauh lebih banyak dari layanan lainnya. Pasalnya YouTube Music sendiri terintegrasi dengan layanan YouTube sendiri sehingga pengguna dapat memutar lagu dengan bebas.

Sekedar informasi, layanan YouTube Music sendiri hadir dalam versi gratis dan berbayar. Dengan membayar sebesar Rp49 ribu per bulan, pengguna dapat merasakan layanan YouTube Music tanpa iklan dan juga dapat memutar lagu meskipun di background.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X