Segini Harga Lisensi Resmi Microsoft Office 2021 yang Meluncur 5 Oktober Nanti!

- Minggu, 3 Oktober 2021 | 13:44 WIB
Tampilan logo dari aplikasi di Microsoft Office 2021 terbaru (photo/Microsoft)
Tampilan logo dari aplikasi di Microsoft Office 2021 terbaru (photo/Microsoft)

Microsoft kini tengah bersiap untuk meluncurkan Office 2021 terbaru yang hadir dengan sejumlah fitur dan juga desain baru. Microsoft Office 2021 sendiri direncanakan untuk meluncur pada tanggal 5 Oktober mendatang.

Tentunya salah satu hal yang menjadi pertanyaan banyak orang adalah berapa harga lisensi asli untuk Office 2021 tersebut? Pasalnya kini Microsoft Office dikenal hadir dengan harga lisensi yang bisa capai jutaan rupiah.

Dikutip dari The Verge, disebutkan bahwa versi Home and Student 2021 dari Office terbaru ini bakal dijual dengan harga US$149,99 atau setara dengan Rp2,1 jutaan. Itu sudah termasuk aplikasi Office Word, Excel, PowerPoint, OneNote, dan Teams.

Sementara itu untuk versi Home and Business dibanderol dengan harga lebih mahal yaitu US$249,99 atau setara dengan Rp3,5 jutaan. Tetapi di versi ini, kita sudah bisa menggunakan seluruh aplikasi Office yang ada untuk kegiatan individual dan bisnis.

Kemungkinan besar harga lisensi dari Office 2021 ini bakal sedikit lebih murah di Indonesia. Namun belum ada informasi pasti terkait harga di negara Indonesia dari pihak Microsoft.

Sekedar informasi, Microsoft Office 2021 sendiri membawa sejumlah fitur baru dengan menghadirkan fitur-fitur dari Microsoft 365 sehingga membuatnya menjadi lebih powerful.

Selain itu juga terdapat beberapa peningkatan desain yang lebih fresh untuk membuatnya lebih menyatu dengan gaya desain dari sistem operasi Windows 11.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X