Fitur Baru Instagram Stories, Bisa Ambil Banyak Foto, Lho

- Rabu, 18 Desember 2019 | 16:09 WIB
Ilustrasi instagram stories (Unsplash/Callie Morgan)
Ilustrasi instagram stories (Unsplash/Callie Morgan)

Fitur Instagram Stories terbaru memungkinkan pengguna untuk mengirim banyak foto dalam satu layar. 

Fitur yang disebut Layout ini diluncurkan secara global hari ini, dan orang-orang bisa memasukkan hingga enam foto. 

Ini merupakan fitur yang sederhana tetapi kemungkinan besar akan menjadi populer, mengingat beberapa aplikasi edit pihak ketiga menawarkan sesuatu yang serupa, dilansir dari The Verge.

Di dalam Instagram sendiri, satu-satunya cara untuk melakukan trik serupa sebelumnya adalah menyalin foto dari galeri dan menempelkannya di kotak teks. 

Fitur terbaru ini akan menjadi kekuatan Instagram, karena pengguna tidak membutuhkan lagi aplikasi edit terpisah. Ini mirip dengan fitur Boomerang di Instagram yang membuat sebagian besar pengguna tidak memputuhkan aplikasi gif.

Instagram terus membangun fitur baru untuk Stories, dengan mode-mode terbaru, yang memberi orang tempat untuk membuat konten selain foto. 

Banyak fitur yang sudah disediakan Instagram untuk Stories, mulai dari mode pengetikan, template dengan permintaan percakapan, dan postingan throwback, serta banyak opsi lainnya. 

Apakah kamu menyukai fitur terbaru dari Instagram Stories? Kira-kira akan ada fitur lain apalagi ya yang ditawarkan Instagram

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X